Vaksin Covid 19 Tiba, Pelaku Usaha Optimis Ekonomi Nasional akan Pulih

    Vaksin Covid 19 Tiba, Pelaku Usaha Optimis Ekonomi Nasional akan Pulih

    JAKARTA--Dunia usaha memberikan apresiasi atas kerja keras Pemerintah untuk mengendalikan dan mematikan penyebaran virus covid 19 dari bumi Indonesia dengan vaksin Sinovac.

    Hal itu dikemukakan Ketua Umum DPP Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (Hippi) DKI Jakarta, Sarman Simanjorang, Senin (7/12/2020) terkait vaksin covid 19 yang telah tiba ditanah air sebanyak 1, 2 juta dosis dari Tiongkok buatan Sinovac.

    Menurut Sarman, hampir 9 bulan ekonomi kita terpuruk dan stagnan  yang mengakibatkan daya beli masyarakat menurun derastis, pengusaha terpaksa melakukan PHK bahkan banyak UMKM yang bertumbangan.

    Resesi ekonomi sesuatu yang tidak bisa dihindari akibat dari anjloknya pertumbuhan ekonomi kita dimana dalam dua kuartral II dan III-2020 mengalami kontraksi minus.

    Ditengah kegelisahan dan kekawatiran pelaku usaha ada secercah harapan vaksin covid 19 telah tiba ditanah air sebanyak 1, 2juta dosis dari Tiongkok buatan Sinovac, Minggu malam (6/12/2020) dan akan menyusul 15 juta vaksin.

    ”Tibanya vaksin covid 19 pengusaha merasa lega dan optimis akan percepatan pemuilihan ekonomi nasional”. ujar Sarman.

    Sarman menambahkan, psikologi masyarakat akan pulih kembali tidak merasa ketakutan keluar rumah dalam melaksanakan berbagai aktivitasnya serta kelas menengah kita yang selama ini menyimpan uangnya akan mulai berinvestasi dan berbelanja yang akan meningkatkan daya beli atau konsumsi rumah tangga.(hy)

    jakarta
    Heriyoko

    Heriyoko

    Artikel Sebelumnya

    FPI dan Polisi Saling Klaim Diserang

    Artikel Berikutnya

    IPW Desak Presiden Jokowi Copot Kapolri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Perawatan  Holistik dan Optimal Bayi Prematur

    Ikuti Kami